tangga kolam renang

Bagaimana Caranya Memilih Tangga Kolam Renang Yang Tepat?

Tangga kolam renang merupakan sebuah sarana yang sering kali dilupakan oleh para perancang kolam renang. Padahal keberadaannya di dalam kolam renang menjadi hal yang sangat diperlukan bagi pengguna kolam renang. Mungkin hari ini tangga tersebut belum terpasang di kolam renang anda.

Atau malah Anda belum memikirkannya sama sekali?

tangga-kolam-renang

Baiklah, sebelumnya kami ingin mengawali artikel ini dengan sebuah pertanyaan.Hal ini terkait pada salah satu kasus yang kami alami sebagai perusahaan kontraktor kolam renang dan juga produsen tangga kolam renang stainless steel.

Ini pertanyaannya. Jika seorang dokter sudah menjatuhkan vonis pada anda bahwa diri anda mengalami gangguan kesehatan jantung koroner atau asma. Dan dokter menyarankan agar anda melakukan terapi berenang setiap hari untuk mengurangi efek yang ditimbulkannya.

Apa yang akan anda upayakan?

Mungkin untuk berjalan saja, nafas anda sudah cukup terasa berat. Apalagi ketika membayangkan anda harus berenang dalam kolam renang yang dalam. Sedangkan tekanan air kolam renang yang dalam tentunya akan semakin terasa menambah berat saja.

Haruskah akan dilakukan sebuah renovasi kolam renang yang anda miliki? Agar anda dapat menyesuaikan kondisi kesehatan tubuh anda. Hal ini akan menyerap banyak energi dan dana pengeluaran pada petikes anda.

Hemat kami, anda hanya cukup menambahkan tangga stainless steel di dalam kolam renang jika memang belum ada. Karena beberapa manfaatnya dapat membantu pengguna kolam renang.

Apa saja sih manfaat tangga kolam renang itu?

MANFAAT TANGGA KOLAM RENANG

taangga kolam renang

1. Exit Pool

Tangga kolam renang memiliki fungsi yang paling utama. Yaitu sebagai akses keluar masuk ke kolam renang. Pada kolam renang yang memiliki ukuran kedalaman lebih dari satu meter, keberadaannya sangat diperlukan.

Proses turun naik pengguna ke dalam kolam renang akan dipermudah melalui step-step tangga yang terkait pada pipa. Dan anda juga dapat menentukan ukurannya agar lebih mempermudah akses tersebut.

2. Alat Bantu

Keberadaan tangga kolam renang yang disebabkan sebuah kondisi fisik seseorang akan sangat membantu penggunanya. Karena pada saat ini, beberapa orang yang notabene mempunyai fisik abnormal, juga memiliki kebutuhan untuk berenang.

Tentu kewajiban kita yang normal adalah mengapresiasi optimisme yang tumbuh pada diri mereka. Penghargaan tertinggi bukan dinilai dari sisi materi. Namun kepedulian kitalah yang menjadi tolak ukur penghargaan kita terhadap mereka.

3. Elegansi

Lingkungan yang indah pastinya akan menambahkan semangat hidup positif pada diri seseorang. Dan sebuah tangga kolam renang mampu menambahkan nilai artistik pada area kolam renang anda.

Keelokan dan keanggunan desain tangga kolam renang, akan memberikan tambahan nuansa indah. Dan andapun berhak menciptakan desain anda sendiri tentunya.

Nah… Anda sekarang bisa mengambil manfaat tangga kolam yang telah kami sebutkan di atas. Rencanakan dahulu tangga kolam seperti apa yang selayaknya anda pasang di dalam kolam renang anda nanti.

CARA TEPAT MENENTUKAN JENIS TANGGA

Bagaimana caranya anda memilih tangga tersebut agar tidak merasa kecewa nantinya. Untuk itu, kami akan paparkan tips kecil yang semoga saja bermanfaat. Dan kami berharap uraian ini dapat membantu anda menentukan pilihan yang tepat.

1. Tentukan bahannya.

Mari kita mencoba mengingat ulang sebelum menentukan pilihan. Bahwa kolam renang merupakan media atau tempat penyimpanan air yang berjumlah cukup besar.

Jadi, pada tahapan penentuan bahan baku menjadi step terpenting dalam rencana pemasangan tangga kolam. Pertimbangan yang cukup sulit akan menentukan jangka waktu pemakaiannya di kemudian hari.

Mengingat bahwa air merupakan sebuah media yang mampu menguraikan banyak unsur benda padat. Dan dengan penambahan bahan kimia kolam renang, tentunya sifat korosif air akan bertambah terhadap salah satu bahan baku yang ada.

Mari kita coba memetakan bahan baku yang pantas untuk tangga kolam renang anda.

Kayu 

Kayu merupakan bahan baku yang sangat elegan jika dibuat menjadi sebuah perkakas. Namun waktu ketahanannya terhadap air mungkin menjadi salah satu aspek untuk mengabaikannya.

Plastik 

Pilihan anda untuk bahan baku ini mungkin bisa dipertimbangkan ulang. Meskipun bahan baku jenis plastik dapat tahan terhadap air dan bahan kimia kolam renang dalam jangka waktu lama, namun nilai artistik yang dimilikinya tidak akan bisa anda pertahankan.

Karena bahan plastik dan sejenisnya tentunya akan kehilangan kilaunya dalam beberapa waktu saja. Bahan ini akan terlihat kusam, karena ia tidak tahan terhadap goresan benda keras. Hal ini akan mengurangi sisi elegansi pada kolam renang anda.

Besi 

Bahan baku besi merupakan salah satu pilihan yang pernah dipakai beberapa tahun silam. Dan bahan baku ini akhirnya ditinggalkan oleh para produsen tangga kolam.

Sifatnya yang rentan terhadap korosi, menjadi sebuah alasan bagi masyarakat untuk meninggalkannya. Meskipun dengan beberapa upaya, bahan dasar ini mampu bertahan dalam waktu yang cukup memeuaskan.

Stainless Steel 

Stainless steel merupakan rekomendasi kami untuk anda. Dari beberapa jenisnya, menjadi sebuah rujukan yang tepat dan sesuai dengan rencana anda ke depannya.

Sifatnya yang anti korosi sangat tepat dimanfaatkan dalam membuat perkakas kolam renang. Sehingga produsen dan pabrikan sangat antusias melirik dan akhirnya mengolahnya.

Jangan salah memilih bahan yang tepat. Sebab anda hanya akan menelan pil pahit penyesalan nantinya. 

2. Pilih Modelnya.

 Pada dasarnya sebuah tipe kolam renang tentu akan berpengaruh terhadap model tangga yang akan terpasang di dalamnya. Mengapa?

Karena ukuran bibir kolam yang ada pada tipe kolam renang overflow dan skimmer akan membedakan jarak ujung pipa yang tertanam pada bibir dengan sisi panjang pipa yang menuju ke dalam kolam renang.

Dari pengalaman kami sebagai produsen tangga kolam renang, hal tersebut berpengaruh besar pada segi keserasian dan keselarasan. Di sini diperlukan sebuah kejelian dan insting seni.

Berikut ini kami tunjukkan kepada anda, beberapa model tangga kolam renang yang menjadi idola para pemilik dan kontraktor kolam renang hingga saat ini. Dan menjadikannya model tangga kolam renang terlaris hingga saat ini.

Klasik 

tangga tipe 203

Meskipun jika dilihat dari modelnya yang terkesan klasik dan sederhana, namun para pemilik kolam renang masih banyak yang memburunya.

Jarak lebar antara ujung pipa yang tertanam dengan sisi panjang pipa, dapat disesuaikan agar dapat melalui jarak  lebar gotter yang terdapat pada sisi overflow kolam renang.

Model ini juga sesuai untuk tipe kolam renang skimmer. Karena anda dapat menempatkan  ujung pipa tangganya di semua sisi. Keren kan…

Pada ukuran standarnya, model ini memiliki tiga anak tangga yang ukurannya sama antara satu dan lainnya.

Modis 

tangga tipe 103

Model kedua ini memberikan kesan lebih modern daripada model yang pertama. Lengkungan ke arah luar kolam renang pada ujung pipa tangga kolam renang menjadi sebuah modifikasi dari model sebelumnya.

Tangga kolam model ini sesuai dengan tipe kolam renang skimmer dan semi overflow yang anda punya. Sedangkan untuk tipe over full, anda perlu menyesuaikan jarak gotter yang ada.

Karena bisa jadi jarak kaki tangga dengan panjang pipa ukuran standard yang ada, akan membuat kaki tangga anda terletak pada sisi bibir yang terendam air kolam renang.

Step untuk model ini, sama jumlahnya dengan model klasik pada ukuran standar.

Kombinasi

tangga stainless tipe 303

 Kami rekomendasikan model yang ketiga. Kami sebut saja dengan model kombinasi antara klasik dan modis. Jumlah step di ukuran standar, sama dengan lainnya.

Model tangga kolam ini memiliki lengkungan yang mengarah ke luar, sama halnya dengan model modis. Namun ia memiliki kaki lurus seperti halnya kaki yang ada pada model klasik.

Kaki tangga model ini membutuhkan jarak yang cukup lebar pada proses pemasangannya. Jadi selayaknya kita perhatikan jarak bibir kolam renang anda agar dapat sesuai dengan jarak kaki tangga tersebut.

Custom

tangga stainless tipe 403

 Model ini sangat sesuai dengan apa yang anda harapkan. Karena model custom ini akan memberikan kebebasan anda dalam menentukan desain, bentuk dan ukuran.

3. Hubungi kami.

Anda tinggal berikan gambar rencana tangga kolam renang anda. Pilih produk perlengkapan kolam renang yang sesuai. Kemudian hubungi kami di nomor telepon yang tertera di website https://www.kolamrenang.id/alat untuk memastikan ukuran yang anda inginkan.

Kirimkan gambar tersebut, maka akan kami buatkan tangga stainless yang sesuai gambar desain dan ukuran yang anda inginkan.

Jangan ragu !!

Yang terpenting bukan masalah bagaimana orang lain akan berbicara. Tapi karya sendiri tentunya akan memberikan kepuasan yang berbeda.

Karena menjadi diri sendiri adalah LUAR BIASA !!

Written by

Bekerja di PT. DIMULTI, sebuah perusahaan jasa konstruksi atau kebanyakan orang menyebutnya dengan Kontraktor Kolam Renang di bilangan Jakarta. DIMULTI juga memiliki beberapa layanan konsultansi dan bisnis lainnya. Diantaranya konsultan kolam renang, Jasa Sertifikasi SDPPI, dan konsultan Jasa Sertifikasi SNI sejak tahun 2008.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.