Hasil akhir pembuatan kolam renang Bapak Ali. Segini harga kolam renang 9x5 beliau.

Penasaran Berapa Harga Kolam Renang 9×5? Ini Perhitungannya

Jika anda mau membuat kolam renang, pastikan mengetahui biaya yang dikeluarkan. Di sini, kami akan bahas harga salah satu ukuran kolam renang populer. Simak baik-baik menentukan harga kolam renang 9×5 ini.

Di sini, kami akan jabarkan perhitungan harga kolam renang 9×5 yang dikerjakan tim kontraktor kolam renang Dimulti Pool dari proyek milik Bapak Ali di Cikarang, Jawa Barat.

Oh iya, kolam renang ini merupakan bekas kolam ikan. Namun, step membuatnya sama saja. Jadi, perhitungan harganya pun serupa.

Overview Pembangunan Kolam Renang

Sebelum kita bahas harga kolam renang milik Bapak Ali ini, mari kita simak bagaimana gambaran fasilitas tersebut: 

  • Ukuran:9 x 5 m dengan kedalaman 1,2 – 1,5 m (rata-rata 1,35 m)
  • Volume Maksimal Air: 9 x 5 x 1,35  = 60,75 meter kubik atau 60.750 liter air
  • Sistem Sirkulasi: Semi Overflow
  • Material Pelapis Finishing: Mozaik
  • Material Pelapis Bibir Kolam Renang : Batu Alam Andesit
  • Pompa: 2 HP, 1 Unit
  • Filter: Filter Pasir 2 HP, 1 Unit
  • Aksesoris: Lampu LED Underwater 5 buah,  waterfall 2 buah
  • Waktu Pengerjaan: 3,5 bulan

Kolam renang bekas kolam ikan milik Bapak Ali ini berukuran cukup besar karena rencananya akan dibuat untuk villa bagi penggunaan keluarga besar beliau.  

Sejatinya ada dua jenis kolam renang yang dibuat di sini, yakni kolam dewasa dengan bentuk persegi panjang dan kolam anak dengan bentuk setengah lingkaran. 

Ukuran kolam renang 9×5 tersebut berdasarkan rata-rata panjang dan lebar kolam milik Bapak Ali ini. Jadi, anda tinggal meniru perhitungannya saja.

Kelebihan dan Kekurangan Kolam Renang 9×5

Sebelum masuk ke pembahasan harga, ada baiknya kami berikan anda panduan terlebih dahulu tentang kelebihan dan kekurangan kolam renang 9×5 seperti milik Bapak Ali ini.

Kelebihan dan kekurangan kolam renang 9×5 sebenarnya tergantung pada anda sendiri bagaimana memanfaatkannya.

Namun, kami akan memberikan beberapa referensi berikut ini yang mungkin cocok dengan kondisi kolam renang atau lahan yang tersedia milik anda.

1. Kelebihan Kolam Renang 9×5

Kelebihan kolam renang 9×5 yang pertama adalah bentuknya yang cukup besar. Memang kolam renang ini belum bisa dibilang sebagai kolam lap pool yang sangat optimal buat olahraga renang.

Namun, anda tentu bisa menggunakannya untuk beberapa putaran karena panjangnya yang cukup. Selain itu, dengan lebar 5 meter, ada beberapa perenang yang bisa menggunakan kolam ini sekaligus.

Kelebihan selanjutnya, karena ukurannya yang cukup besar, anda bisa menempatkan beberapa fitur di area kolam renang.

Seperti terlihat di kolam renang milik Bapak Ali ini. Masih banyak space yang tersedia untuk beliau berkreasi mempercantik tampilan kolam renang.

Kelebihan lainnya adalah kolam renang ini multifungsi. Dengan standar lap pool yang hanya punya lebar 3 meter, dengan lebar 5 meter membuat orang lebih leluasa berenang di dalamnya.

Anda bisa menggunakan kolam renang ini tidak hanya untuk olahraga, namun juga rekreasi. Apalagi dengan kedalaman yang pas,  bermain di kolam renang makin menyenangkan.

2. Kekurangan

Kekurangan kolam renang 9×5, karena bentuknya yang besar, membuat anda membutuhkan berbagai fasilitas pendukung seperti filter dan pompa yang punya daya besar.

Selain itu, aka nada banyak air yang digunakan di kolam renang ini. Jadi, pastikan semua anggaran tercukup untuk membuatnya.

Air yang cukup banyak ini juga membuat kebutuhan akan chemical meningkat. Lagi-lagi, ini soal anggaran dan waktu perawatan.

Terakhir, karena kolam renang ini cukup besar, rasanya kurang cocok jika dibuat di area perumahan. Seperti kita tau, perumahan saat ini rata-rata punya lahan yang pas-pasan.

Selain itu, lahan tersebut sudah dimanfaatkan untuk kebutuhan lain, seperti parkiran bahkan bangyunan tambahan untuk kebutuhan.

Harga Kolam Renang 9×5

Di Dimulti Pool, perhitungan harga kolam renang yang kami berikan berdasarkan ukuran per meter persegi.

Untuk kolam renang dengan sirkulasi semi overflow, harga pembuatannya adalah Rp 3,3 juta per meter persegi.

1. Perhitungan Harga Pembuatan

Untuk mengetahui harga kolam renang Bapak Ali Ini, dihitung berdasarkan luas dari 4 sisi dinding ditambah dengan lantai. Begini simulasinya:

Dinding Sisi Panjang = 9 (panjang) X 1,35 (kedalaman) X 2 (sisi) = 24,3 m2

Dinding Sisi Lebar = 5 (lebar) X 1,35 (kedalaman) X 2 (sisi) = 13,5 m2

Lantai = 9 (panjang)  X 5 (lebar) = 45 m2

Total = 24,3 m2 + 13,5 m2 + 45 m2 = 82,8 m2

Jika dikalkulasikan, harga kolam renang tersebut adalah 82,8 m2 X Rp 3,3 juta = Rp 273,24 juta.

Dari harga di atas, yang mungkin membedakan baiaya yang dikeluarkan dengan kolam lain adalah kedalamannya.

Untuk menghitungnya, anda tinggal ganti variabel kedalaman dari masing-masing perhitungan harga per sisi yang kami jabarkan tersebut.

2. Catatan Penting!

Harga pembuatan kolam renang ini hanya untuk konstruksi hingga finishing untuk kolam utama, balancing tank, dan ruang mesin (termasuk sistem pemipaan).

Ini belum termasuk aksesoris sirkulasi seperti pompa, filter, main drain, serta peralatan perawatan.

Meski begitu, kami menyediakan semua kelengkapan tersebut yang memang harus anda miliki agar kolam renang bisa berjalan optimal.

Karena itu, segera hubungi kami untuk mengetahui rincian harga dari masing-masing kelengkapan kolam renang tersebut.

Written by

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.